10 Cara Mengatasi Ghost Touch Xiaomi Tanpa Service


Abockbusup.com – Gangguan ini memang mulai kerap terjadi sehingga membuat kesal, apalagi jika penggunanya aktif menggunakan HP tersebut. Layar seolah bergerak sendiri tanpa disentuh hingga mengacaukan penggunaan HP. Cara mengatasi Ghost Touch Xiaomi merupakan upaya untuk mengatasinya sendiri.

Memang ada beberapa penyebab mengapa hal ini bisa terjadi. Cursor secara tiba-tiba bergerak sendiri sehingga mengacaukan pengaturan atau penggunaan HP. Misalnya membuka aplikasi tanpa diperintahkan. Itulah alasan mengapa disebut sentuhan hantu.

Karena itu, pelajari beberapa alasan mengapa hal tersebut bisa terjadi agar pengguna sendiri bisa mengatasinya saat terjadi. Kecuali memang kerusakannya besar sehingga terpaksa harus dibawa ke Service Center untuk diperbaiki.

Penyebab Terjadinya Ghost Touch

Memang masalah ini lebih sering terjadi pada HP yang terlalu lama digunakan. Misalnya untuk bermain game, menjelajahi media sosial, dipakai menonton film, atau juga untuk bekerja. Jika pemakaian normal, biasanya masalah ini tidak terjadi. Begini penjelasannya:

1. ‘Overheating’

Ini merupakan kondisi di mana HP terlalu tinggi suhunya (panas) akibat menyala atau digunakan terlalu lama. Karena panas tinggi maka layar jadi seperti error dan bermasalah, seperti bergerak sendiri, nge-lag atau lemot.

2. Penggunaan Kabel Charger Tidak Original

Hal ini juga bisa menjadi penyebab Ghost Touch. Kabel charger yang pengisian cepat (fast charging) tapi biasanya memiliki watt dan ampere-nya tinggi. Jika tidak sesuai dengan daya aslinya, maka tegangan tinggi ini bisa mengganggu kinerja HP nantinya.

3. Layar Kotor

Layar yang berada dalam kondisi kotor karena minyak atau debu bisa mengganggu kinerja layar sentuh HP. Karena sensitivitasnya terganggu, ini bisa menyebabkan layar lemot, tidak sensitif atau ‘delay’ atau malah terjadi Ghost Touch.

Baca Juga:  10 Cara Mengatasi Volume HP Naik Turun Sendiri

4. Aplikasi Bermasalah

Saat melakukan pembaruan (update) aplikasi, terkadang tanpa diketahui akan terkena ‘bug’. Hal ini bisa mengganggu sensitivitas layar sentuh HP juga.

5. Pelindung Layar yang Bermasalah

HP biasanya diberikan lapisan pelindung untuk layarnya, seperti anti gores dan sejenisnya. Namun, pelindung yang kurang bagus bisa memberikan masalah sensitivitas sehingga mengganggu layar sentuh dan kinerjanya.

6. Kerusakan Layar

Hal ini juga merupakan salah satu penyebab Ghost Touch. Kinerja layar memburuk karena rusak yang bisa diakibatkan oleh banyak hal. Jadi sensitivitas layar terganggu.

Cara Mengatasi Ghost Touch Xiaomi

Kejadian seperti ini sebenarnya bisa terjadi secara umum pada semua merk HP. Namun, kali ini yang akan dibahas adalah HP merek Xiaomi yang memang juga banyak penggunanya, termasuk seri Redmi dan Redmi Note. Cobalah beberapa metode ini untuk mengatasinya:

1. Restart HP

Cara pertama ini termasuk cara termudah yang bisa dilakukan. Jika gangguannya belum parah, umumnya hal ini bisa membantu, termasuk jika terjadi eror ringan. Tekan tombol “On/Off” sejenak lalu pilih opsi “Restart” dan biarkan HP menyelesaikan prosesnya.

2. Jaga Suhu HP

Cara pertama adalah usahakan agar suhu HP tidak menjadi panas. Hentikan penggunaannya selama beberapa waktu agar suhu HP kembali normal. Dengan begitu, diharapkan agar semua fungsinya bisa berjalan baik seperti semula lagi.

3. Bersihkan Layar

Biasakanlah untuk menjaga agar layar selalu dalam keadaan bersih. Tidak berminyak atau kotor karena debu halus yang menempel. Gunakan kain flanel atau lembut agar saat membersihkan layar tidak akan menggoresnya.

4. Ganti Jenis Pelindung Layar

Jika memang pelindung layarnya menimbulkan masalah Ghost Touch, cara mengatasi Ghost Touch Xiaomi bisa dengan mengganti dengan pelindung layar jenis lain yang kualitasnya lebih bagus. Jadi walaupun terlindungi, sensitivitas layar sentuh tetap tidak terganggu.

Baca Juga:  4 Cara Merekam Layar di HP Samsung A12 Terbaru 2024

5. Hapus Aplikasi yang Bermasalah

Perhatikanlah aplikasi terakhir yang diunduh. Jika masalah Ghost Touch terjadi setelah aplikasi tersebut terpasang, mungkin lebih baik aplikasi tersebut dihilangkan saja. Aplikasi yang bekerja di latar belakang, ini bisa menyebabkan gangguan perangkat lunak. Buang saja agar tetap aman.

Langkah selanjutnya adalah dengan menonaktifkan aplikasi yang jarang dibutuhkan. HP merek Xiaomi memiliki fitur “Ultra Battery Saver” agar aplikasi yang jarang digunakan bisa dibuat non-aktif dan tidak mengganggu kinerja.

6. Kabel Charger Original

Gunakanlah pengisi daya yang sesuai tegangannya seperti kabel orisinalnya. Sehingga perangkat tidak terus menerus terkena tegangan tinggi yang berpotensi merusak kinerja HP, khususnya layar sentuhnya.

Perhatikanlah spesifikasi charger orisinal atau bawaan aslinya. Di sana pasti tertera keterangan tentang berapa watt atau ampere kapasitasnya. Misalnya 0.5 Ampere, 10.0 Watt atau 18.0 Watt. Ikutilah standar yang sama agar perangkat tetap terjaga kondisinya.

7. Update MIUI

Cara mengatasi Ghost Touch Xiaomi juga bisa dicoba dengan melakukan update MIUI ke versi terbarunya. Biasanya versi terbaru sudah lebih mampu mengatasi ‘bug’ atau gangguan sejenis. Untuk melakukan pembaruan ini, lakukan langkah berikut:

  • Buka menu “Settings” (pengaturan) kemudian pilih “About Phone” (tentang ponsel)
  • Klik logo “MIUI” kemudian “Check for Updates” (periksa pembaruan)
  • Jika tersedia update ke versi terbaru, lakukan segera update tersebut.

8. Mengganti Layar HP

Perbaikan ini memang bisa membutuhkan budget besar namun bisa jadi solusi jika memang Ghost Touch terjadi karena kerusakan layar. Kerusakan ini membuat layar tidak sensitif atau malah jadi kacau dengan bergerak sendiri sehingga menyulitkan penggunaan HP.

Terkadang kelembaban tinggi atau malah terkena air atau debu dan panas berlebihan bisa membuat layar menjadi rusak. Jadi kinerjanya jadi terganggu dan menyebabkan berbagai masalah, dan salah satunya adalah Ghost Touch ini.

9. ‘Factory Reset’

Langkah ini memang sering dianggap ekstrim karena selalu menjadi alternatif terakhir untuk dilakukan. Risiko dengan melakukan ‘factory reset’ adalah hilangnya data dan aplikasi yang selama ini sudah terpasang di perangkat.

Baca Juga:  6 Cara Mengatasi HP Xiaomi Tidak Ada Layanan 2024

Karena langkah ini akan membuat HP kembali ke kondisi semula saat baru pertama kali dibeli. Jadi tidak memiliki aplikasi pilihan atau juga data apa pun yang selama ini dimiliki. Jika memang ingin melakukan hal ini, cadangkan dulu semua data yang ada agar tidak panik jika nantinya hilang.

10. Service Center

Jika semua cara sudah dicoba namun tidak berhasil, maka lebih baik HP tersebut dibawa ke Service Center agar bisa ditangani oleh teknisi yang berpengalaman. Jangan membongkar HP sendiri agar tidak menimbulkan kerusakan baru.

Seperti juga pada cara ‘Factory Reset’, disarankan agar pengguna melakukan pencadangan (back up) semua data yang ada di perangkat. Untuk berjaga kalau saat perbaikan malah ada data yang hilang.

Cara mengatasi Ghost Touch Xiaomi memang bisa dilakukan dengan berbagai metode seperti yang disebutkan di atas. Cobalah satu persatu agar bisa menemukan masalah yang menjadi penyebab utamanya sehingga bisa menghindari kondisi yang sama.

Namun jika semua langkah sudah dicoba dan masalah ini tetap muncul, lebih baik dibawa saja kepada ahlinya. Tapi jangan lupa untuk mencadangkan dulu semua data yang dimiliki agar tidak berisiko hilang. Teknisi yang berpengalaman pasti bisa membantu mengatasi masalah ini.

Baca Juga: