8 Cara Mengatasi Sinyal Hilang pada HP Samsung 2024


Abockbusup.com – Cara mengatasi sinyal hilang pada HP Samsung sebenarnya dapat kamu selesaikan sendiri tanpa harus datang ke tukang servis. Bicara soal sinyal pada perangkat ponsel, tentu bisa diketahui jika sinyal sangatlah dibutuhkan untuk menerima telepon, SMS, dan mengakses internet.

Tanpa adanya sinyal pada perangkat ponsel, maka bisa dipastikan pemilik HP tidak akan bisa mengakses beragam konten dan aplikasi yang sebelumnya sudah terinstal melalui smartphone.

Meski sudah digunakan oleh banyak kalangan, saat ini masih ada banyak orang yang belum mengetahui bagaimana cara mengatasi sinyal hilang pada HP Samsung. Jika kamu juga tengah mengalami kondisi tersebut, maka penting untuk terlebih dahulu mengetahui penyebabnya.

Mengapa HP Tidak Ada Sinyal?

Secara umum, ada banyak hal yang menyebabkan mengapa HP tidak memiliki sinyal. Dari banyaknya penyebab tersebut, salah satu satu yang paling sering terjadi tentu karena HP sedang berada di luar jangkauan jaringan.

Apabila HP berada di luar jaringan, maka perangkat ponsel yang digunakan dapat dipastikan tidak dapat menerima sinyal dari BTS. Kehilangan sinyal pada perangkat ponsel juga tentu dapat terjadi kapan saja.

Apabila perangkat yang digunakan tiba-tiba kehilangan sinyal, langkah pertama yang bisa dilakukan adalah dengan melakukan restart HP. Perlu diingat, cara ini sangatlah efektif karena restart HP akan membantu perangkat ponsel kembali ke setelan awal.

Penyebab Utama Sinyal Hilang pada HP Samsung

Sebelum masuk pada pembahasan utama mengenai cara mengatasi sinyal hilang pada HP Samsung, pertama-tama tentu pengguna HP harus mengetahui beberapa penyebab mengapa sinyal pada ponsel hilang.

Baca Juga:  4 Cara Menggunakan Terabox di Android 100% Berhasil

Penting untuk diingat, penyebab utama sinyal hilang dapat terjadi dari dalam maupun luar perangkat ponsel. Untuk mengetahui detail lengkapnya, bisa coba disimak melalui informasi di bawah ini.

  • Terdapat gangguan pada pihak operator seluler yang digunakan.
  • Kartu SIM sudah hangus atau melewati masa tenggang.
  • Pengaturan jaringan pada ponsel error atau ada kesalahan.
  • Berada di sebuah lokasi yang tidak memiliki jaringan seluler.
  • Mode airplane pada perangkat aktif.
  • IMEI pada perangkat ponsel resmi terblokir. Bisa jadi, ponsel yang pemilik HP miliki adalah perangkat non-resmi yang tidak terdaftar di dalam database Kemenperin.

Cara Mengatasi Sinyal Hilang pada HP Samsung

Setelah disebutkan beberapa penyebab mengapa perangkat ponsel tidak dapat terhubung dengan sinyal, selanjutnya akan dibahas beberapa cara yang bisa kamu lakukan saat mengalami kondisi tersebut.

Tidak perlu panik, mengatasi ponsel Samsung yang tidak bisa terhubung dengan sinyal sangatlah mudah untuk dilakukan. Apabila di sini pengguna belum mengetahui caranya, beberapa langkah yang perlu dilakukan yaitu seperti di bawah ini.

1. Mengecek Kartu SIM yang Digunakan

Seperti telah sebelumnya telah dijelaskan, bicara soal sinyal memang ada banyak penyebab mengapa perangkat ponsel tidak bisa menangkap sinyal dengan lancar. Selain penyebab utamanya yang berasal dari luar, salah satu penyebab yang sering dilupakan banyak orang yaitu dari SIM yang digunakan.

Penggunaan SIM pada perangkat ponsel tentu menjadi suatu hal yang sangat penting. Melalui SIM ini juga, perangkat ponsel dapat mengakses jaringan telepon maupun internet. Apabila SIM yang digunakan pada HP Samsung ada masalah, otomatis hal tersebut dapat menyebabkan gangguan.

Gangguan ini sendiri dapat disebabkan dari dua hal. Yang pertama dapat berasal dari operator seluler yang digunakan. Sedangkan untuk yang kedua bisa karena SIM hangus atau sudah melewati masa tenggang kartu.

Apabila SIM yang digunakan sudah hangus, secara otomatis sinyal pada HP Samsung akan hilang. Adapun solusi yang bisa dilakukan adalah memperpanjang masa aktif SIM tersebut atau dengan datang langsung ke gerai operator tersebut. Meski terdengar sepele, namun ini bisa menjadi fatal.

Baca Juga:  7 Cara Mengatasi HP Ngeblank Error Tanpa Root

2. Non Aktifkan Mode Airplane

Salah satu penyebab mengapa sinyal tidak bisa terhubung pada HP Samsung memang disebabkan mode airplane yang tidak sengaja aktif. Apabila mode ini sedang aktif, secara otomatis perangkat ponsel yang digunakan tidak akan bisa menangkap sinyal.

Untuk bisa mengatasi masalah gangguan sinyal, di sini pengguna HP dapat coba menonaktifkan mode airplane tersebut terlebih dahulu. Untuk bisa menonatkfikannya, pemilik ponsel cukup membuka status bar dan menekan tombol matikan mode pesawat.

3. Nyalakan Ulang Perangkat

Cara mengatasi sinyal hilang pada HP Samsung termudah yang bisa dilakukan sendiri di rumah adalah dengan melakukan restart perangkat. Meski terbilang sebagai cara yang sederhana, namun perlu diingat jika cara ini memiliki tingkat keberhasilan yang sangat tinggi.

Restart ponsel secara langsung akan berfungsi untuk mereset semua setelan yang mengalami error. Selain dapat menyelesaikan masalah sinyal Samsung yang digunakan, restart ponsel ini juga berfungsi untuk mengembalikan kondisi ponsel seperti sebelumnya.

Restart secara umum memiliki kemiripan dengan factory reset. Meski sama-sama dapat memulihkan beberapa setelan yang error, namun restart ini sendiri tidak akan menghapuskan data yang terdapat di perangkat Samsung.

4. Atur ke Setelan Jaringan Awal

Penyebab lain mengapa sinyal tidak bisa ditangkap oleh ponsel adalah adanya kesalahan pengaturan pada jaringan. Jika HP Samsung yang digunakan tengah mengalami masalah tersebut, otomatis solusi yang bisa dilakukan adalah dengan melakukan reset pengaturan jaringan.

Cara mengatasi sinyal hilang pada HP Samsung satu ini sangatlah direkomendasikan untuk dicoba. JIka bingung bagaimana cara melakukan reset pengaturan jaringan, maka berikut beberapa langkah yang bisa dilakukan.

  • Awalnya, buka Pengaturan pada ponsel.
  • Kemudian, pilih Manajemen Umum.
  • Tekan menu Reset yang tertera pada layar ponsel.
  • Selanjutnya, klik opsi Reset Pengaturan Jaringan.
  • Kemudian, tekan sekali lagi opsi Reset Pengaturan.
  • Setelah melakukan beberapa langkah di atas, secara otomatis perangkat ponsel yang digunakan akan melakukan restart.
  • Setelah ponsel menyala kembali, secara otomatis jaringan pada perangkat tersebut sudah kembali ke setelan pabrik.
Baca Juga:  8 Cara Mengatasi HP Mati Sendiri Baterai Tanam 2024

Mengatur jaringan ke setelan awal pada umumnya dapat dilakukan di semua jenis perangkat, tidak terkecuali pada HP Samsung. Dengan melakukan cara ini, dapat dijamin perangkat ponsel sudah bisa menangkap sinyal kembali.

5. Lakukan Factory Reset

Bila dengan beberapa cara di atas HP Samsung yang digunakan masih belum bisa menangkap sinyal, otomatis cara terakhir yang bisa dilakukan adalah dengan melakukan factory reset. Perlu diingat, factory reset merupakan langkah terakhir di mana sebelumnya sudah dilakukan back up data pada perangkat.

Dengan melakukan factory reset, secara otomatis semua pengaturan, data, sandi, maupun lain-lainnya akan kembali ke setelan pabrik. Oleh karena hal tersebut, pastikan pemilik ponsel benar-benar yakin untuk melakukan cara ini sebelum mulai mempraktekannya.

Penutup

Demikian beberapa cara mengatasi sinyal yang hilang pada HP Samsung dan merek lainnya. Dengan menggunakan beberapa cara mengatasi sinyal hilang pada HP Samsung di atas, maka bisa dipastikan masalah tersebut akan tersolusikan dengan mudah.

Baca Juga: